#polresboyolaliBerita TerkiniBerita TerpopulerBinkamBinmasBoyolaliMitra Polisi

Tanggap Bencana! Polsek Musuk dan BPBD Bersihkan Longsor Timbun Jalanan

Boyolali – Respons cepat Polsek Musuk bersama instansi terkait dalam menangani tanah longsor yang menutup akses jalan penghubung antara Dukuh Kawengen dan Dukuh Tegalrejo, Desa Mriyan, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Boyolali, membuahkan hasil. Dalam waktu kurang dari empat jam, material longsor yang menutupi jalan berhasil dibersihkan, mengembalikan akses bagi warga pada Selasa (18/2/2025).

Pembersihan berlangsung sejak pukul 09.45 hingga 13.35 WIB, Sebanyak 50 warga Desa Mriyan bersama personel Polsek Musuk, Polsubsektor Tamansari, Koramil 02 Musuk, BPBD Kabupaten Boyolali, serta Dinas Perhubungan Kabupaten Boyolali bergotong royong membersihkan timbunan longsor akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut pada Senin (17/2/2025).

Sejak menerima laporan warga, Polsek Musuk melalui Kanit Binmas Aiptu Eko Hermawan bersama anggota Polsek langsung ke lokasi untuk memastikan keamanan dan mendukung proses evakuasi. “Kami segera berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mendatangkan alat berat agar pembersihan berjalan lebih cepat dan efektif. Prioritas kami adalah memastikan akses jalan ini bisa kembali digunakan oleh masyarakat,” ujar Aiptu Eko.

Dukungan penuh dari BPBD Kabupaten Boyolali sangat membantu dalam percepatan penanganan. Satu unit alat berat dikerahkan untuk membersihkan material longsor, sementara satu unit mobil tangki air digunakan untuk menyemprot sisa tanah yang masih menempel di badan jalan, memastikan jalur benar-benar aman dilalui kendaraan.

Kasihumas Polres Boyolali, AKP Arif Mudi Prihanto, menegaskan bahwa keberhasilan penanganan bencana ini adalah bukti kuatnya sinergi antara TNI-Polri BPBD dan instansi terkait, serta masyarakat. “Kegiatan tanggap bencana seperti ini menunjukkan bahwa koordinasi yang solid antara aparat dan masyarakat dapat mempercepat pemulihan akses infrastruktur. Kami sangat mengapresiasi kerja sama semua pihak yang telah berperan aktif,” ungkapnya.

Upaya cepat ini mendapat apresiasi dari warga setempat. “Alhamdulillah, jalan ini sekarang sudah bisa dilewati. Terima kasih kepada Polri, TNI, BPBD dan semua yang telah membantu,” ujar Sutrisno, warga Desa Mriyan.

Hingga laporan ini diterima, pembersihan telah tuntas dan kondisi di lokasi aman serta kondusif. Meski demikian, warga diimbau tetap waspada terhadap potensi longsor susulan, mengingat curah hujan di wilayah Boyolali masih cukup tinggi.

Related Posts