Polres Boyolali News – Forkopimcam Wonosegoro Camat sdr. Darmadhi S.H, Danramil Kapten Arh. Iswadi Yusuf, Kapolsek diwakili Waka Iptu Anthon Indartho BS S.H, hadir dalam peletakan Batu Pertama renovasi pembangunan Dam Penggung, Karangjati, Wonosegoro pada Senin 07.30 wib guna mencukupi kebutuhan Air bagi Petani Tadah Hujan dan Persawahan.
Bila musim kemarau tiba debit Air Dam Penggung berkurang disebabkan penggunaan meningkat dan endapan tebal mengganggu aliran sungai bagi para petani yang sedang mengolah tanah.
Lagi pula melalui Dam inilah semua kebutuhan air serta segala aktifitas Petani wilayah Wonosegoro menggantungkan nasibnya, kebutuhan akan air yang lancar serta memadai, maka perlu adanya pembangunan yang baik dan layak pakai.
Selama kegiatan berlangsung Forkopincam menghimbau untuk tetap menjaga, mengatur dan merawat fasilitas Dam sebagai kebutuhan Primer bagi Petani yang ada di wilayah Wonosegoro, “Ujar Camat.
(Humas Polres Boyolali)