#polresboyolaliBerita TerkiniBerita TerpopulerBinkamBoyolaliMitra PolisiSemua Berita

Semangat Bela Diri Anak Negeri, Polres Boyolali Kawal Aman Arena Juara Fight Show

Boyolali – Polres Boyolali mengerahkan personel gabungan untuk mengamankan pelaksanaan Arena Juara Fight Show yang digelar di Alun-Alun Pengging, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali, pada Sabtu (19/4/2025). Kegiatan yang berlangsung dari pukul 11.30 hingga 23.15 WIB ini berjalan aman dan kondusif, dihadiri ribuan penonton yang memadati area pertandingan sejak siang hingga malam hari.

Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto melalui Plt. Kasihumas Polres Boyolali IPTU Winarsih menyatakan, “Kesiapan personel jajarannya dalam setiap kegiatan masyarakat merupakan bentuk komitmen dalam memberikan pelayanan dan pengayoman. Polri hadir untuk masyarakat. Kami mendukung penuh kegiatan-kegiatan positif seperti ini, khususnya yang melibatkan generasi muda dalam wadah prestasi dan sportivitas,” ujarnya.

Plt. Kasihumas menjelaskan, “Sebanyak 56 personel gabungan dari Polres Boyolali dan Polsek Banyudono disiagakan dalam pengamanan, dipimpin langsung oleh Waka Polsek Banyudono IPTU Tri Hartono. Tiga personel Babinsa Koramil Banyudono juga diterjunkan untuk memperkuat pengamanan bersama panitia dan unsur instansi terkait lainnya,” jelas IPTU Winarsih.

Event yang mengusung konsep pertandingan dan sparing ini diikuti 126 peserta dari berbagai jenjang usia. Terdapat dua cabang olahraga bela diri yang dipertandingkan, yakni Adu Pukul (tinju) sebanyak 16 partai dan Bak Buk (kick boxing) sebanyak 47 partai. Pertandingan terbagi dalam empat kategori usia: Kadet (6–8 tahun), Youth (9–11 tahun), Junior (12–14 tahun), dan Senior (15 tahun ke atas), masing-masing berlangsung selama 3 ronde berdurasi 2 menit per ronde, dengan jeda istirahat 1 menit.

Antusiasme masyarakat terlihat tinggi dalam menyambut pertandingan demi pertandingan yang digelar. Saat memasuki partai puncak kategori Senior, suasana semakin riuh. Penonton yang terdiri dari keluarga peserta, pelatih, hingga masyarakat umum turut meramaikan suasana, menciptakan atmosfer kekeluargaan dan kebanggaan atas olahraga bela diri sebagai wadah pembinaan karakter.

Ketua Penyelenggara Arena Juara Fight Show, Sugeng Haryanto, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari seluruh pihak. “Kami sangat berterima kasih kepada Polres Boyolali, Koramil Banyudono, dan semua pihak yang telah membantu menjaga keamanan selama kegiatan berlangsung. Animo masyarakat luar biasa, dan ini menjadi bukti bahwa olahraga bela diri punya tempat di hati masyarakat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Sugeng juga menambahkan harapannya untuk kejuaraan ini, “Kami berharap melalui kejuaraan ini, kita dapat melahirkan bibit-bibit muda atlet dari Boyolali yang berprestasi. Semoga mereka bisa mengembangkan potensi diri dan berkontribusi lebih besar dalam dunia olahraga, serta menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya.”

Kapolres Boyolali melalui Plt. Kasihumas IPTU Winarsih, juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel pengamanan dan pihak-pihak yang terlibat. “Sinergi antara Polri, TNI, panitia, dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan situasi yang aman dan tertib. Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar tanpa hambatan berarti,” tutupnya.

Related Posts