Boyolali – Menyambut awal Ramadan dengan penuh kesiapan, Polres Boyolali menggelar apel dilanjutkan patroli skala besar demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kabupaten Boyolali, Sabtu (1/3/2025) malam.
Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan menciptakan suasana yang kondusif saat masyarakat mulai menjalankan ibadah puasa. Patroli ini juga menjadi langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan Kamtibmas pada jam-jam rawan malam hari hingga dini hari menjelang sahur.
“Dengan adanya patroli skala besar ini, kami berupaya memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan rasa aman dan nyaman. Ini adalah bentuk komitmen kami dalam memberikan perlindungan terbaik bagi warga Boyolali,” ujar AKBP Rosyid Hartanto.
Apel yang berlangsung di halaman Mapolres Boyolali ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Boyolali, KOMPOL Nunung Farmadi, dan diikuti 85 personel gabungan. Mereka terdiri dari anggota Polres Boyolali, Kodim 0724 Boyolali, serta Satpol PP Kabupaten Boyolali.
Dalam arahannya, KOMPOL Nunung Farmadi menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel atas dedikasi dan kesiapan mereka dalam menjaga ketertiban. “Saya mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan kesiapan rekan-rekan semua dalam melaksanakan apel dan patroli skala besar malam ini. Kegiatan ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan di wilayah Boyolali,” tegas Wakapolres.
Patroli ini menyasar titik-titik strategis seperti area publik, pusat perbelanjaan, perbankan, kantor pemerintahan, pos kamling, hingga wilayah yang dianggap rawan. Dengan pendekatan humanis, patroli ini diharapkan memberikan rasa aman sekaligus mengantisipasi gangguan seperti balap liar dan tawuran.
“Kami juga mengantisipasi aktivitas remaja di awal bulan puasa ini, terutama yang berpotensi memicu gangguan keamanan seperti balap liar dan tawuran antar pelajar. Oleh karena itu, patroli malam ini juga bertujuan memberikan imbauan Kamtibmas kepada masyarakat,” tambah KOMPOL Nunung Farmadi.
Kegiatan patroli ini melibatkan berbagai satuan seperti Tim Reskrim, Intel, Tim Black Mamba, Satsamapta, dan Satlantas Polres Boyolali. Dengan rute patroli yang mencakup wilayah Ngemplak, Banyudono, dan Boyolali Kota, diharapkan keamanan tetap terjaga dengan baik.
Wakapolres juga mengingatkan seluruh personel untuk mengutamakan keselamatan dan tetap mengedepankan pendekatan humanis dalam bertugas. “Saya mengimbau kepada seluruh personel agar tetap waspada, menjaga keselamatan, dan selalu memohon perlindungan kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam setiap pelaksanaan tugas,” pesannya.
Langkah Polres Boyolali ini mendapatkan apresiasi luas dari masyarakat yang merasakan dampak positif kehadiran aparat keamanan di lapangan. Dengan sinergi antara Polri, TNI, dan pemerintah daerah, situasi Kamtibmas yang kondusif di Boyolali diharapkan terus terjaga demi kenyamanan bersama selama bulan Ramadan.