Polres Boyolali News – Pada Rabu (30/06/2021) jam 10.00 Wib Satgas Covid-19 Kec. Selo yang terdiri dari Polsek Selo Polres Boyolali, Koramil 07/Selo dan Satpol PP Kec. Selo melakukan Sosialisasi dan Edukasi kepada Warga Masyarakat Kec. Selo Dalam Rangka Peningkatan Disiplin dan Pengetatan Protokol Kesehatan Covid-19 sesuai Surat Edaran terbaru Bupati Boyolali Nomor : 300 /1995/5.5/2021, tanggal 22 Juni 2021 dan Surat Pemberitahuan dari Kepala Sat.Pol PP Kab. Boyolali Nomor : 331.1/ 837/ 4.20/ 2021.
Menghimbau kepada warga masyarakat untuk selalu mematuhi Prokes Covid-19, berlaku mulai 22 Juni 2021 sampai dengan 05 Juli 2021 serta program Bupati “Boyolali Di Rumah Saja” pada Minggu 04 Juli 2021 di Wilayah Kec. Selo, Kab. Boyolali.
Adapunpetugas yang mengadakan Sosialisasi dan Edukasi Satgas Covid Kec. Selo antara lain Camat Selo Joko Prihanto, SIP, M.Si, Kapolsek Selo Iptu Maryanto, S.Sos, M.H, Danramil 07/Selo Kapten Inf. Sriwidodo, Sekcam Selo Fauzi, S.Sos, M.M, serta anggota Koramil 07/Selo, Polsek Selo dan Anggota tim Gugus Covid19 Kec. Selo.
Sebelum melakukan sosialisasi diawali dengan apel yang dipimpin oleh Camat Selo Joko Prihanto, SIP, M.Si dan selesai apel dilanjutkan dengan kegiatan Sosialisasi dan Edukasi serta memberikan Himbauan kepada pemilik warung yang ada di wilayah Selo dan warga masyarakat serta mengadakan penyemprotan disinfektan di Simpang PB VI Selo, Masjid Al Ikhlas Selo, Pemasangan MMT Himbauan di Simpang PB VI Selo dan depan kantor Kec. Selo.
Isi Himbauan yang dipasang antara lain PPKM Mikro Himbauan Forkopincam ” Masyarakat dilarang mengadakan kegiatan kerumunan, apabila melanggar akan di proses sesuai Peraturan yang berlaku dan akan dilakukan Swab”.
PPKM Mikro himbauan Bupati Boyolali yaitu “Gerakan Boyolali Minggu Dirumah Saja”. Serta membagikan selebaran tentang himbauan “Gerakan Boyolali Dirumah Saja” pada Minggu, 04 Juli 2021 kepada pengelola warung yang ada di wilayah Kec. Selo.
Selama adakan Sosialisasi dan Edukasi kepada warga masyarakat Kec. Selo dalam rangka Peningkatan Disiplin dan Pengetatan Protokol Kesehatan Covid-19 sesuai Surat Edaran terbaru dari Bupati Boyolali berlangsung sampai dengan selesai situasi berjalan aman dan lancar.
Humas Polres Boyolali