Polres Boyolali News – Rabu (23/6) pukul 22.30 di TPU SURUHAN Dk. Cepoko, Ds. Sangge Kec. Klego, Kab. Boyolali telah dilaksanakan Pemakaman Jenazah Warga dk. Cepoko Rt. 04/0 Ds. Sangge Kec. Klego secara SOP Protokol Covid-19 oleh BPBD Kab. Boyolali kepada Siti Sulasih (60) Islam, Wiraswasta, al. Dk. Cepoko Rt. 04/01 Ds.Sangge, Kec. Klego Kab. Boyolali.
“Hari Sabtu (19/6) almarhumah ini mulai merasakan tidak enak badan kemudian oleh keluarganya dibawa ke RSUD di Simo Kab .Boyolali, dan karena ruangan sudah penuh maka dialihkan dan dibawa ke RS Waras Wiris Andong Boyolali , namun Hari Selasa (22/6) sekira pukul 23.00 wib, kondisi kesehatan almarhumah mulai melemah yang akhirnya meninggal dengan hasil swab positif covid dan Mengingat banyaknya daftar antrian pemakaman dari petugas BPBD ,maka baru dapat dimakamkan secara Covid Jenazah baru bisa dimakamkan di hari Rabu (23/6) pukul 22.30 wib di TPU setempat oleh BPBD Kab. Boyolali dengan pendampingan petugas keamanan Polsek Klego Polres Boyolali dan Koramil 014 Klego Boyolali “, terang salah satu keluarga almarhum .
Dalam Pemakaman ini nampak hadir Tim Satgas Penanganan Covid-19 Desa Sangge Kec. Klego Kab Boyolali, Bhabinkamtibmas Ds. Sangge Bripka Andri Hartanto dan 1 anggota , Babinsa Ds. Sangge Serda Roni , Perangkat Ds.Sangge serta Perwakilan keluarga almarhumah.
Humas Polres Boyolali