Berita TerkiniBerita TerpopulerBoyolaliSemua Berita

Bhabinkamtibmas Polres Boyolali Bersama Tim Satgas Covid19 Tingkat Desa Laksanakan Ops Yustisi

Polres Boyolali News – Bertempat di Jalan Depan Balai Desa Guli, Bhabinkamtibmas Polsek Nogosari Bersama Tim Satgas Covid19 Tingkat Desa Laksanakan Ops Yustisi. Selasa (11/5/2021) Pagi.

Kegiatan tersebut untuk mendisiplinkan warga masyarakat khususnya Desa Guli, umumnya warga masyarakat Kecamatan Nogosari yang melintas di wilayah Desa Guli yang tidak menerapkan protokol kesehatan mencegah penyebaran covid19 terutama yang tidak memakai masker.

Bhabinkamtibmas Polsek Nogosari Bripka Widioko hardianto yang mengikuti kegiatan tersebut mengatakan bahwa, “kegiatan tersebut bertujuan untuk mendisiplinkan masyarakat terhadap protokol kesehatan mencegah penyebaran covid19 terutama yang tidak memakai masker.

Bripka Widioko hardianto menuturkan, “ops yustisi tingkat desa ini akan dilaksanakan secara teratur agar masyarakat sadar dan disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan keseharian sehingga tidak ada warga masyarakat Desa Guli yang positif covid19.”

Kepada masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker kita edukasi dan diberi sanksi sosial terlebih dahulu dengan mengucap Pancasila dan menyanyikan lagu Nasional serta kita ambil sampel secara acak rapid tes antigen sebanyak 15 orang dengan hasil negatif, tambah Bripka Widioko

Kami himbauan dan mengingatkan kepada masyarakat selalu mematuhi prokes kesehatan Covid-19 berupa 5M khususnya saat beraktifitas di luar rumah yaitu Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, Mengurangi mobilitas untuk memutus penyebaran Covid-19, tutup Bripka Widioko.

( Humas Polres Boyolali )

Related Posts