Boyolali

Patroli BLP siang sasar komplek Perkantoran, Perbankan, Pertokoan dan Pemukiman.

Polres Boyolali News~ Kamis (19/11/2020) siang Personil Polsek Kemusu Polres Boyolali melaksanakan kegiatan Patroli BLP siang yang bertujuan untuk menjaga situasi wilayah Kecamatan Kemusu Kabupaten Boyolali tetap aman kondusif dimasa pandemi Covid 19 dan menjelang Pilkada serentak tahun 2020.

Kegiatan Patroli dipimpin oleh Kapolsek Kemusu Polres Boyolali Iptu Cahyo Nigroho beserta 3 Anggota Polsek Kemusu dengan sasaran komplek Perkantoran, Perbankan, Pertokoan dan Pemukiman warga.

Kegiatan Patroli bertujuan sebagai antisipasi tindak pidana curas, curat dan curanmor dan gangguan kamtibmas lainnya serta menghimbau kepada pengunjung untuk tetap memakai masker sebagai upaya pencegahan penyebaran virus Covid 19.

Iptu Cahyo Nugroho mengatakan untuk intensitas kegiatan Patroli BLP di wilayah Kemusu memang ditingkatkan sebagai upaya menjaga situasi kamtibmas wilayah Kemusu tetap aman kondusif menjelang Pilkada Boyolali tahun 2020 dengan tetap melaksanakan Protokol kesehatan. Jelas Cahyo.

(Humas Polres Boyolali)

Related Posts