Berita TerkiniBerita TerpopulerBoyolaliSemua Berita

Kapolres Boyolali Cek Kesiapan Anggota Dalam Membantu Masyarakat Dalam Menghadapi Erupsi Gunung Merapi Di Lapangan Desa Klakah Kecamatan Selo

Polres Boyolali News – Pada Jum’at (13/11/2020) jam 16.00 Wib Pengecekan pasukan atau anggota oleh Kapolres Boyolali AKBP Rachmad Nur Hidayat, SIK, SH terkait kesiapan anggota dalam membantu masyarakat dalam menghadapi Erupsi Gunung Merapi di lapangan bola Ds. Klakah, Kec. Selo, Kab. Boyolali.

Turut hadir dalam pengecekan pasukan atau anggota tersebut yaitu Kapolres Boyolali AKBP Rachmad Nur Hidayat, SIK, SH, Waka Den C Sat Brimob Jateng Kompol Langgeng, Waka Polres Boyolali Kompol Ferdy Kastalani, SIK, MIK, Kabag Sumda Kompol Taufik Oktavianto, SH, Kasat Sabhara AKP Solikhin, SH, Kasat Binmas AKP Bambang Kadarisman, SH, Kasat Intelkam IPTU Bambang Widoyono, Kapolsek Selo IPTU Maryanto, S.Sos, MH dan Camat Selo Joko Prihanto, SIP, MSi.

Dalam Kunjungannya Kapolres Boyolali AKBP Rachmad Nur Hidayat, SIK, SH menyampaikan bahwa Kapolres menghimbau kepada masyarakat Ds. Klakah agar tetap waspada dan tidak panik mengingat untuk Gunung Merapi saat ini sudah berstatus Siaga level III.
Mengarahkan anggota untuk menyiapkan tenda – tenda pengungsian di lapangan Ds. Klakah.

Serta memerintahkan pasukan atau anggota untuk menyiapkan kebutuhan yang dibutuhkan pengungsi yang ada di Ds. Klakah. Anggota tetap melaksanakan siaga di pos pengungsian di Ds. Klakah untuk membantu masyarakat sewaktu – waktu dilaksanakan evakuasi dan terjadi erupsi yang lebih besar.

Selama adakan Pengecekan pasukan atau anggota terkait kesiapan anggota dalam membantu warga dalam menghadapi Erupsi Gunung Merapi di lapangan bola Ds. Klakah, Kec. Selo, Kab. Boyolali berlangsung sampai dengan selesai situasi berjalan aman, lancar dan kondusif.

( Humas Polres Boyolali )

Related Posts