Polres Boyolali News – Bertempat di pendopo kantor Kecamatan Klego Kab. Boyolali Bhabinkamtibmas Polres Boyolali di Polsek Klego Bripka Dwi Suyamto telah melaksanakan monitoring, pengawasan dan pengamanan penyaluran bantuan sosial BST ( Bantuan Sosial Tunai ) Tahap VII kepada warga masyarakat Desa Klego, Bade, Gondanglegi, Karanggatak dan Sangge yg terdampak covid 19 berupa uang tunai @ 300.000,- ( Tiga Ratus Ribu Rupiah ), yang disalurkan oleh petugas kantor pos.
“Jumlah penerima dari tiap – tiap desa tersebut masing – masing untuk Desa Klego : 116 penerima tersalurkan semua , Desa Bade : 111 kuarang 1 blm d ambil , Desa Gondanglegi : 83 dengan rincian kurang 4 ( 3 blm di ambil, 1 ganda bantuan ) , Desa Karanggatak : 149 Tersalurkan semua , Desa Sangge : 138 kurang 3 karena blm diambil “, terang Bripka Dwi Suyamto di lokasi sore ini ,Kamis (22/10).
“Masih menurut Bripka Dwi Suyamto ,” Dalam pelaksanaannya kami tetap menyampaikan himbauan agar dalam penyaluran bantuan sosial tunai tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ada, sehingga secara tehnis seperti ini akan mencegah penyebaran dan penularan virus Covid – 19 di masyarakat ” pungkasnya .
( Humas Polres Boyolali )