Polres Boyolali News – Bertempat di Aula Polsek Musuk Polres Boyolali, Kapolsek Musuk Iptu Sutoyo bersama Wakapolsek, Kanit, Kasi dan anggota mengikuti Upacara Virtual Hari Kesaktian Pancasila Tanggal 1 Oktober Tahun 2020 yang dipimpin langsung Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo melalui YouTube. Kamis (01/01/2020) pukul 08.00 wib.
Usai ikuti Upacara Virtual Hari Kesaktian Pancasila, Kapolsek Musuk Polres Boyolali Iptu Sutoyo menuturkan bahwa pelaksanaan upacara ditengah pandemi Covid-19 ini dilaksanakan secara virtual untuk menghindari kerumunan masa yang dikhawatirkan akan menjadi kluster penyebaran virus corona (Covid-19).
Pelaksanaan Upacara virtual tersebut tidak mengurangi khidmat meskipun secara virtual melalui YouTube, “Ucap Kapolsek Musuk.
( Humas Polres Boyolali )