Polres Boyolali News – Rabu(9/9/2020) Pukul 18.00 wib Kapolsek Ngemplak AKP M.Arifin Suryani,S.Sos.MH, Dampingi Kunjungan Sekda Pemprop Jateng Bp. Herru Setiadhi beserta Rombongan dalam Rangka Prngecekan Persiapan Tes SKB (Seleksi Kompetensi Bidang) tahun anggaran 2019.
Kegiatan Test SKB CPNS Pemprop Jateng yang akan dilaksanakan pada Hari Kamis 10 September 2020 sampai Rabu 16 September 2020 dengan Jumlah Peserta Sebanyak 2.794 Orang.
Dan Untuk Pelaksanaan Tes SKB Setiap Harinya Dibagi Menjadi 2 Sesi,untuk Sesi pertama 1 : 200 Peserta dimulai pada pukul 08.30 wib sampai 11.30 wib,sedangkan untuk Sesi kedua dengan 200 Peserta dimulai pukul 13.30 wib sampai 15.30 wib.
Untuk Lokasi Pelaksanaan Test Gedung Muzdalifah Asrama Haji Donohudan,Gedung Arofah Asrama Haji Donohudan,Bahwa Untuk persiapan Tes SKB CPNS Propinsi Jateng sudah Sesuai dengan SOP Protokol Kesehatan,Untuk Keamanan dan Safety Alat Komputer dan Ruangan Sudah memenuhi syarat,Kesiapan sudah dinyatakan Siap Untuk Pelaksanaan SKB CPNS Pemprop Jateng,Untuk Pengamanan Di Back Up dari TNI dan Polri serta melibatkan Satpol PP dan Dishub.
( Humas Polres Boyolali )