Berita TerkiniBerita TerpopulerBoyolaliSemua Berita

Kapolsek Juwangi Polres Boyolali bersama Anggota Ikuti Donor Darah Oleh PMI Kabupaten Boyolali di Kecamatan Juwangi

Polres Boyolali News-Rabu tanggal 9 September 2020 pukul 09.00 wib, empat personil Polsek Juwangi yang dipimpin oleh Kapolsek Juwangi Iptu sarwoko, SH melaksanakan kegiatan pengamanan donor darah dan mengikuti donor darah oleh PMI Kabupaten Boyolali yang bertempat di pendopo kantor Kecamatan Juwangi.

Kegiatan donor darah juga diperuntukkan masyarakat umum, kader kesehatan ini dihadiri dan dikuti pula oleh Kepala Puskesmas Juwangi dr.Ferra Dhamayanti, Sukmadesi kecamatan Juwangi, Kapolsek Juwangi Iptu Sarwoko, SH dan anggota.

Sebelum pelaksanaan kegiatan, peserta donor darah diharuskan mematuhi protokol kesehatan yaitu Mencuci tangan dengan sabun, cek suhu tubuh dengan thermogan, menjaga jarak antar peserta donor darah, Semua yang hadir dalam kegiatan donor darah wajib memakai masker.

Dari semua peserta donor darah yang bisa di ambil darahnya adalah 36 orang yabg diantaranya adala Kapolsek Juwangi Iptu Sarwoko, SH dan Bhabinkamtibmas Brigadir Sriyanto.

( Humas Polres Boyolali )

Related Posts