Polres Boyolali – Wakapolsek Cepogo Polres Boyolali Polda Jawa Tengah Iptu I Nyoman Sumasna menghadiri Rapat pleno terbuka Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Boyolali tahun 2020 Tingkat Kecamatan Cepogo di aula kecamatan Cepogo, Kamis (3/9/20) jam 13.30 s/d 14.30 wib.
Kegiatan dihadiri oleh ketua KPU Kabupaten Boyolali yang diwakili Bapak Haryono budi santoso, S.E. ,M.M. staf bagian hukum, Camat Cepogo Bapak Tubinu S.Sos, Danramil Cepogo Kapten Inf Ngadimin, wakapolsek Cepogo Iptu I Nyoman Sumasna, Ketua PPK Kecamatan Cepogo Drs. Anis Susanto beserta anggota PPK, Ketua Panwascam Kecamatan Cepogo yang diwakili Bapak Abdul Majid, PPS Se-Kecamatan Cepogo dan Perwakilan Parpol sekitar 30 orang.
Susunan acara dalam kegiatan tersebut Pembukaan, Menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan doa, sambutan, Pembacaan Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran dalam Pilkada Kab. Boyolali tahun 2020, Penandatangan berita acara daftar pemilih hasil pemutakhiran, Penyerahan rekapitulasi berita acara daftar pemilih kepada hasil pemutakhiran kepada Panwas dan Pimpinan Parpol dan Penutup.
Dalam sambutanya Ketua PPK Kecamatan Cepogo Drs. Anis Susanto menyampaikan pada kesempatan ini sebagaimana dalam rapat pleno PPK melakukan rekapitulasi dalam daftar pemilihan hasil pemutakhiran berdasarkan rekap hasil dari PPS.
Dalam melaksanakan tugasnya saya menghimbau kepada rekan PPK, PPS dan lainnya untuk selalu mematuhi protokoler kesehatan dalam mencegah penularan covid-19.