Polres Boyolali News-Bantuan Kemanusiaan dari Polri berupa beras telah disalurkan oleh Polsek Juwangi kepada warga yang terdampak Covid 19 di wilayah kecamatan Juwangi kabupaten Boyolali.
Penyaluran bantuan mulai dilaksanakan Sabtu, 8 Juni 2020 pukul 08.00 Wib sampai dengan 14.00 Wib, 81 paket sembako disalurkan di 10 desa wilayah Juwangi.
Aiptu Aris Mustofa Bhabinkamtibmas Polsek Juwangi bersama 3 personil terlibat langsung dalam penyaluran bantuan tersebut, terpantau tertib dan aman kegiatan tersebut. Semua yang berhak mendapatkan bantuan telah menerima bantuan tersebut.
( Humas Polres Boyolali )