Polres Boyolali News- Pada Jum’at (31/07/2020) pukul : 15.20 Wib Tiga personil dari Polsek Andong yang dipimpin oleh Aiptu Bambang E.S. mendatangi rumah bapak Wartono(56) Dukuh Mojosawit, Desa Semawung, Kecamatan Andong Boyolali yang beritanya akan melaksanakan akhad nikah putrinya.
Rencana akad nikah akan diadakan Sabtu, 01 agustus 2020 besuk, dirumah Wartono. Undangan yang telah diedarkan hanya untuk warga sekitar atau tetangga kurang lebih 20 orang
“Arif Darmawan yang merupakan Bhabinkamtibmas Desa Semawung Andong kepada tuan rumah menyampaikan bebarapa penekanan terkait pelaksanaan akad nikah putrinya. Tetap mematuhi protokoler kesehatan, memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan pakai sabun denga air mengalir, guna memutus mata rantai penularan Covid-19. Mengingat diwilayah Kecamatan Andong khusunya Desa Semawung merupakan Zona Merah maka dari itu harus berhati-hati.terang Arif
( Humas Polres Boyolali )