Polres Boyolali News – Bhabinkamtibmas Polsek Selo Polres Boyolali Aipda Mustajab pantau tempat wisata yang ada di Desa binaannya guna mencegah pengunjung datang dan antisipasi penyebaran virus covid-19 di wilayah Kec. Selo. Pada Rabu siang (27/05/2020).
Adapun sasaran lokasi wisata yang dimonitor Aipda Mustajab antara lain OMAH KITA dan MERAPI GARDEN di Dk. Samiran, Ds. Samiran, Kec. Selo ” alhamdulillah ” tidak ada pengunjung, ucap Aipda Mustajab.
Dari hasil pantauan dan koordinasi dengan pemilik atau pengelola tempat wisata tersebut sampai saat ini tetap tutup dan mentaati aturan dari pemerintah guna antisipasi penularan covid-19.
Dengan rutinitas patroli dan sambang oleh Aipda Mustajab di lokasi wisata wilayah Ds. Samiran, Kec. Selo guna pencegahan penyebaran virus covid-19, sampai dilaporkan situasi aman terkenadi.
( Humas Polres Boyolali )