Berita TerkiniSemua Berita

Patroli BLP Poksek Banyudono Sampaikan Himbauan Kamtibmas Jelang Pikada Serentak Dan Pencegahan Merebaknya Virus Corona

Polres Boyolali News – Polsek Banyudono, Minggu (29/03/2020) pukul 23.30 wib, 4 (emat) personil Polsek Banyudono, Polres Boyolali dipimpin Ipda Kiryanto,SH, melakukan patroli sambang desa di wilayah kec.Banyudono sampaikan himbauan Kamtibmas jelang pilkada serentak tahun 2020, dan pencegahan merebaknya virus corona.

Dalam kesempatan tersebut Ipda Kiryanto,SH menghimbau kepada warga masyarakat bahwa tahapan pilkada serentak telah berjalan dan termasuk di wilayah kita Boyolali . Untuk itu marilah tetap menjaga keamanan lingkungan masing – masing dengan tetap menjaga kerukunan antar warga,dan menghimbau kepada warga masyarakat untuk tidak bergerombol dan membuat kerumunan untuk menghindari merebaknya virus Corona.

Disamping itu,kami dari Polsek Banyudono, tetap mengharap kerjasamanya kepada warga masyarakat dalam menjaga stabilitas Kamtibmas, sehingga situasi wilayah tetap kondusif tanpa adanya gangguan keamanan di wilayah desa ini khusunya ,ada permasalahan sekecil apapun segera selesaikan dengan sebaik – baiknya, dan apabila bisa terselesaikan selesaikan pada tingkatan RT ya bisa dibicarakan pada tingkat desa begitu seterusnya.

Selama pelaksanaan giat patroli berjalan lancar situasi aman kondusif(Humas Banyudono)

Related Posts