Berita TerkiniBoyolali

Bripka Sri Nuryanto Amankan Umat Nasrani Beribadah

Polres Boyolali – Juwangi Minggu (04/11) pagi, kebaktian di Gereja Kristen Jawa Juwangi Boyolali yang dipimpin Pendeta Tulung, S.T berjalan sangat khidmad, diikuti jamaah umat kristiani dari Juwangi dan sekitarnya sekitar 45 jemaat.

Kanit Binmas Polsek Juwangi Boyolali Bripka Sri Nuryanto, untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat kristiani yang melaksanakan ibadah kebaktian ia melakukan pengamanan digereja tersebut.

Kegiatan pengamanan yang dilakukan digereja semata untuk memberikan rasa aman nyaman dalam beribadah, selain itu juga kegiatan seperti ini menjadi target dalam upaya menciptakan situasi dan kondisi yang aman nyaman dan tenang, menjelang Pemilu 2019 yang akan datang.tegas Nuryanto (hmsjwgi)

Related Posts