Polres Boyolali – Pada hari sabtu , (18/8/2018) jam 20.00 s/d 22.007 wib, bertempat di rumah Bp Joko Maryanto, SE ( Anggota DPRD Kab Boyolali F- PDIP ) Dukuh Sidotopo Rt 19 Rw 03 Desa Mliwis Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali, telah berlangsung jaring aspirasi masyarakat, Reses Masa sidang Anggota DPRD Boyolali.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh: Forkopincam Cepogo/mewakili, Kepala desa Mliwis Ibu Siti Komsatun beserta perangkat, Tokoh masyarakat Desa Mliwis, kader PDIP kecamatan Cepogo, Serta tamu undangan yg berjumlah sekitar 100 orang .
Adapun susunan acara sebagai berikut: Pembukaan, Sambutan Camat Cepogo Bapak Drs. Ari Yuwono, Sambutan / Jaring aspirasi dari bapak Joko Maryanto SE, lain- lain, doa dan penutup.
Camat Cepogo bapak Drs. Ari Yuwono menyampaikan kepada tamu undangan yang hadir mohon diketahui bahwa tahun 2018 di wilayah kecamatan cepogo akan banyak pembangunan diantaranya Pembangunan Pasar tradisional, stadion yg bertaraf internasional,
Itu semua untuk kemakmuran masyarakat, maka kita harus menyiapkan sumber daya manusianya, dengan akan adanya pembangunan tersebut semoga masyarakat dapat merasakan pengaruhnya dengan lebih baik dan sejahtera.
Dalam sambutan/jaring aspirasi Bapak Maryanto, SE. Mengatakan sebagai wakil rakyat semua usulan/aspirasi dari warga masyarakat yang pernah memilihnya akan di tampung, dengan demikian maka semua aspirasi masyarakat nantinya akan bisa tertangani dengan baik dan benar.
DPRD bisanya menampung aspirasi untuk diajukan ke Pemerintah / Bupati, tetapi apabila masyarakat mengajukan pembangunan, saya siap sebagai jembatan untuk menyampaikan ke pemerintah, dalam hal ini bapak Bupati.
Selama kegiatan berlangsung situasi aman dan kondusif.
(Iswanto Hms Cepogo)