Berita TerkiniBoyolali

Patroli Sore, Petugas Sapa Warga Untuk Wujudkan Kemitraan Dalam Jaga Kamtibmas

 

Polres Boyolali – Demi menjaga sinergitas dan kemitraan dengan warga masyarakat yang ada di Kecamatan Sawit, personil Polsek Sawit terus meningkatkan kegiatan patroli sekaligus bersilaturahmi dan dialogis dengan warga untuk sampaikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas secara langsung.

Seperti pada Rabu sore (18/07/2018) dimana Kanit Provost Polsek Sawit Aiptu Iswanto beserta Kasi Humas Aipda Tirta Hidayat Jati melaksanakan Patroli sekaligus bersilaturahmi dengan warga untuk berikan himbauan kamtibmas serta mengajak warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan masing masing serta mengajak warga untuk bersama sama menjaga situasi agar tetap aman jelang pesta ASIAN GAMES 2018.

Aiptu Iswanto berpesan kepada warga masyarakat yang melihat, mendengar dan mengetahui adanya sesuatu hal yang bisa menimbulkan terhadinya gangguan kamtibmas hendaknya segera untuk menghubungi Bhabinkamtibmas ataupun melapor ke Polsek Sawit Polres Boyolali agar dapat segera untuk diantisipasi, serta kami minta untuk seluruh warga dapat selalu bersinergi dengan aparat keamanan dalam ciptakan kondusifitas kamtibmas.

Dengan adanya kegiatan tatap muka langsung dengan warga masyarakat tersebut diharapkan antara warga masyarakat dan Polri dapat menjaga situasi tetap aman dan kondusif, serta dapat bekerja sama untuk mencegah berbagai macam bentuk gangguan kamtibmas.

(tirtahumas Sawit)

Related Posts