Polres Boyolali – Pada Senin siang (25/06/2018) Polsek Sawit melaksanakan pengawalan pendistribusian logistik Pilgub Jateng 2018 dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kecamatan Sawit.
Dalam pendistribusian Logistik Pilgub tersebut Polsek Sawit menugaskan Aiptu Iswanto dan Aipda Joko Purwanto yang di back up dari Koramil Sawit, Trantib Kecamatan Sawit, Panwascam Sawit, dan PPK Sawit.
Adapun Logistik Pilgub yang didistribusikan berupa ;
1. Jumlah kotak suara dengan rincian :
* Kotak PPK sejumlah 3 buah
* Kotak TPS 63 buah
* Kotak tambahan 3 buah untuk :
– Puskesmas Sawit
– Rs. Dr. Oen Sawit
– Rb. Harapan Bunda Karangduren Sawit
* bilik 114 buah
* palang bilik 114 set
Jumlah kotak suara PPS Desa sebagai berikut .
1. Ds. Kemasan 5 kotak
2. Ds. Manjung 4 kotak
3. Ds. Gombang 4 kotak
4. Ds. Tegalrejo 6 kotak
5. Ds. Tlawong 5 kotak
6. Ds. Jenengan 5 kotak
7. Ds. Cepokosawit 4 kotak
8. Ds. Karangduren 5 kotak
9. Ds. Bendosari 4 kotak
10. Ds. Guwokajen 4 kotak
11. Ds. Kateguhan 6 kotak
12. Ds. Jatirejo 5 kotak
Sesampai di PPS, oleh Ketua PPK Kecamatan Sawit Bapak Teguh Priyono, S.Pd, Logistik Pilgub tersebut diserahkan kepada petugas PPS. Kotak dan bilik Suara kemudian di taruh di PPS dan akan di distribusikan ke TPS desa masing2 pada tanggal 26 juni 2018.
Sedangkan kotak tambahan ada 3 buah ;
– Puskesmas Sawit (dititipkan di PPS Jenengan)
– Rs. Dr. Oen Sawit (dititipkan di PPS Kateguhan)
– Rb. Harapan Bunda Karang duren Sawit (dititipkan di PPS Karangduren).
Selama pendistribusian kotak dan bilik suara dari PPK kecamatan Sawit berjalan lancar, aman dan kondusif.
(tirtahumas Sawit)