Polres Boyolali – Jumat malam ( 13/04 ) rombongan suporter Persebaya Surabaya yang lebih dikenal Bonek akan kembali setelah mendukung kesebelasan kebanggaannya melawat di Bantul. Rombongan akan melewati jalur jalan raya Jogja – solo, termasuk jalur jalan sepanjang 4 kilo meter depan kantor Polsek Sawit .
Gelombang Suporter sudah mulai melintas sekitar pukul 20.00 wib . Untuk kelompok pertama dengan menaiki truk sebanyak 4 unit berisi penuh suporter dengan dikawal vorider dari Polres Klaten .
Polsek Sawit dengan dibantu oleh Dalmas Polres Boyolali dan bersinergi dengan Polres Sukoharjo melaksanakan pengamanan jalur. Cara bertindak yang dilaksanakan dengan penjagaan di strong point’ dan 1 unit tim patroli di siagakan .
Titik rawan yang dijaga yaitu traffic light Sanggung , traffic light Klewer dan SPBU Karang duren . Lokasi tersebut rawan karena dimungkinkan kendaraan melambat atau berhenti pada saat di traffic light sehingga menimbulkan niat suporter yang rata rata remaja untuk melakukan hal hal yang tidak diinginkan. Sedangkan di SPBU sebagai obvit harus steril dari gangguan , disamping mengantisipasi armada yang digunakan suporter berhenti untuk mengisi BBM . Satu unit mobil patroli disiagakan untuk berpatroli secara dinamis memantau situasi yang belum tercover ketiga pos tetap .
Rombongan suporter yang dalam jumlah besar tercatat 2 rombongan dikawal estafet antara polres Klaten dan Polres Sukoharjo , selebihnya kendaraan kendaraan truk dan mobil terbuka satu persatu melewati jalur jalan Sanggung – SPBU dengan lancar tanpa gangguan .
Pengamanan malam itu dipimpin Kapolsek Sawit Polres Boyolali AKP Joko Widodo bersama 10 personel Polsek , dari polres Boyolali 1 regu dalmas dengan ranmor patroli serta dari sat lantas Polres Boyolali . Rombongan suporter melintas aman dan lancar hingga jam 01.00 wib selesai kegiatan pengamanan. ( humas Sawit )