Polres Boyolali
Boyolali-Perintah agar anggota POLRI dekat dengan masyarakat dengan sholat berjamaah masih tetap konsisten dilaksanakan oleh Polsek Kota.Seperti terlihat Jum’at siang (13/4/2018) Kapolsek melaksanakan Jumling.
Agar kehadiran polisi ada dimana-mana Kapolsek memerintahkan untuk menyebar tidak disatu masjid saja. Kanit Intel dan dua personel melaksanakan Jumling di Masjid Agung sedangkan Kapolsek di Masjid Banaran.
Usai pelaksanaan sholat Kapolsek menyempatkan untuk berbincang-bincang dengan Kyai Haji Muhajir yang menjadi khatib di masjid Banaran. Tampak akrab sekali perbincangan dengan tokoh agama yang kharismatik dan dekat dengan pejabat Kepolisian itu. (kasi Humas kota)