Polres Boyolali – Seleksi perangkat desa Karangduren , Kecamatan Sawit formasi Kaur Kesra memasuki tahap ujian tertulis atau akademik . Kegiatan ujian dilaksanakan pada tanggal 27 Maret 2018.
Mekanisme ujian didahului oleh pembukaan sampul naskah ujian yang tersegel disaksikan oleh peserta ujian dan panitia . Tepat jam 08.00 wib ujian tertulis dimulai dengan mata ujian Pendidikan Agama Islam .
Peserta seleksi yang berjumlah 4 orang mengerjakan soal ujian dengan penuh konsentrasi . Diawasi oleh panitia ujian tertulis yang diketuai oleh kepala Dikdas LS kecamatan Sawit Bapak Hesti Wiyono . Satu persatu mata ujian dikerjakan. Untuk hari pertama diujikan mata ujian Bahasa Indonesia, Pendidikan Agama Islam dan Pancasila .
Polsek Sawit Polres Boyolali menjamin keamanan pelaksanaan ujian tertulis seleksi perangkat desa Karangduren dengan menempatkan anggotanya . Dari pengamanan naskah ujian sampai dengan pelaksanaan ujian tertulis. Namun untuk pengamanan ujian tertulis tidak langsung di ruangan , hal ini untuk mengurangi beban psikologis peserta . Agar lebih nyaman dan konsentrasi dalam mengerjakan soal ujian .
” Untuk pengamanan ujian tertulis , kami terapkan pengamanan tidak langsung untuk mengurangi beban psikologis , agar peserta lebih nyaman dan konsentrasi ” jelas Kapolsek Sawit Polres Boyolali . ( Humas Sawit )