Berita TerkiniBerita Terpopuler

Sosialisasikan Netralitas Polri Pada Pilgub Jateng 2018 di Sawit

 

www.polresboyolali.com

Polres Boyolali – Untuk menjaga netralitas polri diajang Pilkada Jateng 2018, Kapolsek Sawit Polres Boyolali AKP Joko Widodo melakukan berbagai cara sosialisasi.

Sosialisasi netralitas terhadap berbagai tokoh yang berpengaruh dimasyarakat, seperti tokoh agama, masyarakat, politik termasuk takmir masjid dan ulama.

Kegiatan ini dikemas dengan cara memerintakan Kanit Binmas Aiptu Surata, melakukan sembahyang isya berjema’ah dimushola Al Fatah Desa Manjung Rt 03/01 Kecamatan Kabupaten Boyolali, Pada Kamis (18/01) malam.

Hal yang sama juga dilakukan Ka SPK 2 Aiptu Ngadiran, Dia melakukan sembahyang magrib bersama puluhan berjama’ah masjid An Nur pada desa yang sama.

Disamping itu AKP Joko Widodo juga memasang spanduk bahwa ” TNI-POLRI Netral dalam Pilgub Provinsi Jateng 2018″ terpampang jelas dihalaman Mapolsek Sawit Polres Boyolali.

Himbauan dilakukan dalam rangka mengantisipasi situasi menjelang Pilgub 2018, karena tahapan demi tahapan sudah mulai berlangsung. “Ungkap Kapolsek Sawit”.

Alasan kenapa POLRI-TNI Netral..?? ini sudah menjadi tekad, bahwa seluruh jajaran polri dari Kapolri sampai tingkat terbawah, harus netralitas tanpa batas, terkeculali menjaga kemananan dan katertiban, agar pesta demokrasi menjadi kondusif.

Sosialisai Netralitas PORI-TNI, yang dikampanyekan lewat masjid-masjid ini, terasa lebih efektif, karena menyentuh langsung kepada masyarakat.

Selaku warga, dirinya berharap POLRI-TNI benar-benar netral dalam Pilgub ini, karena sangat penting untuk menjaga kundusifitas daerah, apabila aparat terlibat dalam politik praktis, tentu akan sangat mengganggu kondusifitas. “Ucap Warga”.

Penulis : Cece

Related Posts