Polres Boyolali – Dua anggota jaga malam regu 1 Polsek Musuk Polres Boyolali Aipda Miftahudin, SH bersama Bripka Atdi Prayitno,SH melaksanakan pengamanan pentas musik rege “Band Solomaica” dari kota Solo dalam acara Sosial Event Bazaar Expo 2018, yang diselenggarakan oleh muda-mudi karangtaruna manunggal bhakti Kintel Dukuh Kintel, Desa Musuk, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali, dalam rangka memperingati HUT Ke-40 Dukuh/Desa setempat. Jum’at [12/01/18] pukul 20.30 s.d 23.30 WIB.
Dalam kegiatan tersebut petugas pengamanan dari Polsek Musuk juga melakukan patroli keliling dilokasi bazzar expo 2018 sambil memberikan himbauan kamtibmas kepada pengunjung maupun panitia, untuk lebih berhati-hati dan waspada terhadap para pelaku kejahatan yang memanfaatkan event seperti ini, “kata Aipda Miftahudin.
Kanit SPKT 1 Polsek Musuk Aiptu Eko Sujarwanto, mewakili Kapolsek Musuk juga mengatakan bahwa pentas musik “rege” tersebut memang harus dilakukan pengamanan, dikarenakan mengundang banyak penonton, untuk antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas maka anggota Polsek Musuk melakukan pengamanan agar kegiatan berjalan lancar, aman dan kondusif, “terangnya.
[JSM-Humas Musuk]