Boyolali

Ciptakan Rasa Aman, Polsek Nogosari Giatkan Blue Light Patrol

 

Polres Boyolali – Ka SPK Polsek Nogosari Aiptu Sajimin bersama dua anggota melaksanakan Blue Light Patrol ke daerah rawan kriminal diwilayah Kecamatan Nogosari,kamis (11/1/18) pukul 23.00 wib.

Kegiatan Blue Light Patrol ini bertujuan untuk memberikan rasa aman, nyaman bagi masyarakat serta menjamin situasi kamtibmas yang kondusif, juga mencegah terjadinya tindak pidana pada malam hari.

Di sela-sela kegiatan Blue Light Patrol, petugas juga melakukan dialogis kepada masyarakat untuk sampaikan pesan-pesan kamtibmas serta meminta kepada masyarakat untuk berpartisipasi menjaga lingkungannya agar tercipta situasi yang aman dan kondusif.”kata Sajimin.

Ka SPK Polsek Nogosari Aiptu Sajimin juga menghimbau terhadap warga masyarakat untuk berhati-hati dan waspada dalam memarkirkan kendaraannya saat ditinggal beraktifitas dan jangan ditinggal begitu saja bila perlu dikunci dobel untuk mencegah terjadinya curanmor diwilayah Polsek Nogosari “tutur Sajimin.

(Humas-Ngs)

Related Posts