Boyolali

Babhinkamtibmas Polsek Nogosari patroli Pos Kamling

Polres Boyolali – Kegiatan patroli sangat berguna dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman di masyarakat.

Seperti yang dilakukan Babhinkamtibmas Polsek Nogosari Polres Boyolali Polda Jateng Bripka Widiyoko melakukan patroli ke desa Glonggong untuk memantau situasi kamtibmas,sabtu (13/1) pukul 22.30 wib.

Dalam melakukan patroli singgah di pos kamling Dk Rejosari Ds Glonggong ,Nogosari,pada kesempatan tersebut memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada petugas ronda.

Agar para petugas ronda selalu hati-hati dan waspada dalam menjaga lingkungannya.”kata Bripka Widiyoko.

Apabila menjumpai orang asing yang masuk wilayahnya agar ditanya dengan baik-baik tentunya dengan bahasa yang sopan ungkapnya.

Dengan adanya sambang pos kamling ini,untuk mendekatkan diri antara masyarakat dan Polri sekaligus dalam bentuk melindungi,melayani dan mengayomi supaya masyarakat merasa aman dan nyaman.”pungkasnya.

(Humas-Ngs)

Related Posts