Berita TerkiniBerita TerpopulerSemua Berita

Polsek Klego Tempatkan Anggotanya di Titik Rawan Kecelakaan Lalulintas

Polres Boyolali – Dalam upaya mengantisipasi gangguan Kamtibmas, khususnya mengantisipasi terjadinya kemacetan maupun kecelakaan Lalu – lintas di jalan umum , Polsek Klego dalam kendali Kapolsek Klego Polres Boyolali AKP Noor Akhmad Kholis, SH selalu menempatkan anggotanya di titik rawan terjadinya hal tersebut.

“Tiga tempat rawan terjadinya kecelakaan maupun kemacetan arus Lalu – lintas di wilayah Klego Boyolali ini diantaranya di Simpang Tiga Klego, Perempatan SMP Negeri Klego dan perempatan Bade ,yang mana di tiga titik ini sering terjadi adanya kecelakaan maupun kemacetan arus Lalu – lintas, untuk itu selalu kami tempatkan anggota sebagai antisipasi” ,tegas Kapolsek Klego AKP Noor Akhmad Kholis.

Seperti hal nya pagi ini, Aipda Elyudin bersama Brigadir M.Syafii telah menempati lokasi di Simpang Tiga Klego dalam upaya antisipasi terjadinya kecelakaan maupun kemacetan Lalu – lintas dengan melakukan penjagaan dan pengaturan arus, Jum’at ( 3/11 ) pagi.

“Dengan ditempatkan anggota kami dari Polsek Klego Polres Boyolali ini, semoga masyarakat akan merasa aman dan nyaman dalam berlalu – lintas di wilayah ini”, tutur Kapolsek seraya melanjutkan pengawasan anggotanya di tempat rawan lainnya.
( Joko Humas Klego )

Related Posts